Rekomendasi Model dan Harga Pintu Rumah Kekinian
Pintu merupakan bagian dari wajah rumah Anda yang menghadap ke luar. Bagian ini akan menjadi kunci penting bagi look rumah beserta pemanfaatan fungsinya sebagai akses keluar dan masuk. Anda harus menyesuaikan model pintu rumah dengan desain rumah Anda agar terlihat apik dan pas. Ketika membicarakan mengenai model pintu rumah tentu tidak akan jauh-jauh dari harga pintu rumah itu sendiri. Karena model-model tertentu memiliki rentang harga yang jauh berbeda dengan model yang lainnya.
Sebagai pemilik rumah Anda tentu harus mengetahui dengan baik informasi terkait harga maupun spesifikasi lengkap mengenai suatu model. Dengan begitu, barulah Anda bisa mempertimbangkan harus memilih model pintu yang mana. Silakan simak ulasan di bawah ini untuk mendapatkan informasi menarik mengenai tips memilih model pintu rumah yang tepat beserta informasi harga model-model pintu yang kekinian.
Tips Memilih Pintu Rumah yang Tepat
Memilih pintu rumah bukan hanya sekadar memilih motif yang Anda sukai saja. Ada beberapa hal lain yang harus Anda perhatikan dan pertimbangkan betul sehingga tidak membuat menyesal dengan pilihan tersebut. Agar lebih indah, Anda juga harus menyesuaikannya dengan model pagar Anda. Selain itu, harga pagar rumah juga turut menjadi pertimbangan sendiri. Berikut ini adalah beberapa tips singkat untuk memilih model pintu rumah. Tentunya tips-tips ini akan sangat membantu Anda sebelum membaca ulasan mengenai harga pintu rumah.
Memilih Desain Pintu
Tidak bisa dipungkiri bahwa desain pintu merupakan hal yang sangat penting bagi elemen pintu itu sendiri. Desain pintu yang indah dapat membuat rumah Anda tampah lebih indah pula. Anda bisa menentukan desain pintu seperti apa yang Anda inginkan sehingga lebih mudah untuk mempertimbangkan aspek lainnya.
Misalnya saja, Anda ingin pintu dengan desain ukiran, desain kaca, desain cat, dan sebagainya. Informasi desain ini akan memudahkan Anda menentukan material pintu karena tentu saja material untuk pintu ada banyak sekali. Tanpa adanya kriteria khusus Anda bisa kebingungan dalam menentukan material pintu yang cocok.
Material Pintu
Hal selanjutnya yang menjadi pertimbangan tentu saja adalah material dari pintu itu sendiri. Material ini berperan besar terhadap harga pintu rumah Anda. Makin bagus dan premium material pintu rumah Anda, tentunya akan makin mahal pula pintu tersebut.
Fitur Pintu Rumah
Hal yang tak kalah penting untuk Anda pertimbangkan selanjutnya adalah fitur yang pintu miliki. Setiap model pintu memiliki fitur yang berbeda-beda menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Misalnya, pintu cerdas yang menggunakan sistem pengunci wifi. Pintu dengan lubang pengintip yang bisa Anda gunakan melihat siapa orang yang berjunjung. Fitur pintu kaca sebagian yang memungkinkan akses cahaya masuk ke rumah.
Inilah Model dan Harga Pintu Rumah yang Kekinian dan Keren
Informasi terkait pemilihan pintu di atas tentunya dapat memberi Anda pegangan ketika memilih sebuah pintu untuk rumah Anda. Hal-hal tersebut memang sudah sepatutnya Anda ketahui sebelum memilih pintu rumah mana yang cocok bagi bangunan kediaman Anda.
Berikut ini adalah beberapa model pintu beserta harga pintu rumah yang bisa Anda ketahui.
Pintu dari Bahan Kayu
Ini merupakan jenis pintu yang paling umum penggunaannya di Indonesia karena hampir setiap rumah akan menggunakan pintu dari kayu. Jenis pintu ini bisa dengan mudah Anda temukan karena pengrajinnya sudah sangat banyak saat ini. Jadi, jenis pintu ini dekat dengan ungkapan pintu minimalis atau pintu murah.
Pintu dari bahan kayu ini bisa lho Anda sulap menjadi model pintu premium dan terlihat mewah. Menambahkan pernis pada kayu sehingga finishing lebih halus dan indah. Bila ingin lebih mewah lagi, Anda bisa membeli pintu ukiran dari Jepara. Ketahui dulu beberapa kelebihan dari pintu bahan kayu di bawah ini.
- Lebih tahan terhadap cuaca ekstrim serta pergantian cuaca.
- Mudah pembeliannya karena banyak produsen pintu kayu.
- Memberikan kesan natural dan alami dari motif kayunya.
- Memungkinkan custom bentuk pintu maupun model pintunya.
Untuk masalah harga sendiri, pintu bahan kayu ini cukup variatif. Harga pintu rumah dari bahan kayu ini tergantung pada bahan kayu, motif atau ukiran di permukaan pintu, dan jumlah daun atau lebar dari pintunya sendiri. Pintu kayu mahoni dengan motif standar seperti garis-garis bisa Anda beli dengan harga Rp 350.000 saja. Jangan lupa tambahkan kamera pengawas di depan pintu utama Anda. Cari tahu informasi harga CCTV rumah dan pilih yang paling sesuai bujet.
Pintu dari Bahan Kaca
Ingin punya pintu yang bisa menampilkan kesan modern dan elegan sekaligus? Anda bisa mempertimbangkan pintu dari bahan kaca. Jenis pintu dari kaca ini juga relatif mudah untuk Anda temukan karena penggunaannya saat ini sudah mulai umum. Pintu dari material kaca dapat menangkap sebagian besar sinar matahari yang mengarah ke hunian Anda. Hal ini penting untuk Anda pertimbangkan karena salah-salah bisa membuat Anda bak terpanggang di dalam rumah sendiri.
Kelebihan dan kekurangan dari pintu kaca sendiri ada beberapa dan bisa Anda lihat melalui poin-poin di bawah ini.
- Memungkinkan mengawasi kondisi di luar rumah dengan lebih mudah via kaca sandblast.
- Daya tahan yang bagus dan biaya perawatan yang lebih terjangkau karena tidak perlu pengecatan secara berulang.
- Pengguna perlu ekstra hati-hati agar tidak menabrak atau membentur pintu kaca karena berisiko pecah.
- Bobot pintu yang berat karena Anda membutuhkan kaca yang cukup tebal agar aman untuk Anda gunakan sebagai pintu rumah.
Saat ini model dan jenis pintu dari bahan kaca sudah sangat bervariasi. Anda bisa memilih pintu kaca satu daun dengan bukaan biasa, model bukaan sliding, hingga pintu lipat kaca. Kisaran harga pintu rumah dari bahan kaca ini berada di kisaran Rp 1.500.000 hingga 2.500.000 per daunnya.
Pintu dari Bahan Baja
Bahan baja atau baja ringan peruntukannya biasanya sebagai pagar rumah yang kokohnya tak tertandingi. Sekarang, ada pula produk pintu yang bahannya dari baja ringan. Pintu ini tentunya memiliki daya tahan yang tinggi dan bahannya kuat sehingga mampu memberikan perlindungan secara maksimal untuk penghuni rumah. Anda pastinya penasaran dengan model pintu berbahan baja ini, bukan? Berikut ini adalah beberapa uraian terkait kelebihan beserta kekurangan dari pintu berbahan baja.
- Daya tahan yang luar biasa terhadap pergantian cuaca hingga api sehingga pengguna tidak perlu memikirkan penggantian pintu secara berkala.
- Harga pintu yang terjangkau dengan kualitas dan ketahanan yang bagus.
- Sudah mendukung sebagian besar sistem pengamanan atau kunci yang modern.
- Mampu menyerupai kayu sehingga dapat menampilkan kesan minimalis look dan lebih alami.
- Membutuhkan perawatan khusus agar terhindar dari kemungkinan karat atau keropos.
Anda pastinya sudah penasaran dengan rentang harga dari pintu baja ini. Anda bisa membeli pintu berbahan baja dengan mengeluarkan uang mulai dari Rp 1.500.000-an saja.
Demikianlah ulasan singkat terkait model dan harga pintu rumah yang dapat Anda ketahui. Anda pasti sekarang pusing dan bingung menentukan mana model rumah yang paling cocok. Kembali lagi, sesuaikan dengan kebutuhan, model rumah, bujet yang Anda miliki, dan ingat kembali tips di atas tentunya.