Desain Kamar Mandi Pedesaan yang Indah dan Nyaman

Biasanya kamar mandi menjadi ruangan yang ala kadarnya di kawasan pedesaan. Asalkan ruangan tersebut sudah ada bak mandi dan WC, masyarakat pedesaan tidak akan ambil pusing lagi. Sebagian besar menganggap bahwa kamar mandi tidak perlu terlalu dipikirkan karena fungsinya hanya untuk bebersih yang waktunya pun singkat. Padahal, kamar mandi yang nyaman dan indah bisa membantu merilekskan tubuh dan membangun kembali semangat yang telah surut akibat kelelahan. Oleh karena itulah, Anda harus mempertimbangkan untuk memikirkan desain kamar mandi pedesaan yang indah dan nyaman.

Untuk itu, tentunya Anda akan membutuhkan inspirasi mengenai desain kamar mandi yang menarik, indah, serta nyaman. Dengan melihat berbagai desain kamar mandi Anda bisa lebih mudah untuk menentukan kamar mandi seperti apa yang ingin Anda bangun di pedesaan. Ulasan ini akan membantu Anda untuk mengetahui berbagai desain kamar mandi yang unik dan menarik. Silakan simak dengan baik karena siapa tahu Anda akan tertarik dengan salah satu desain kamar mandi di bawah ini!

Rekomendasi Desain kamar Mandi Pedesaan

Ide untuk mendesain kamar mandi di wilayah pedesaan adalah ide yang fresh. Karena jarang sekali masyarakat pedesaan yang memberikan perhatian lebih terhadap desain kamar mandi di rumahnya. Tidak ada salahnya bila Anda ingin memiliki kamar mandi yang nyaman dan desain yang menarik tentunya.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi desain kamar mandi pedesaan yang bisa Anda jadikan referensi. Perhatikan dengan baik masing-masing desainnya sehingga Anda bisa menemukan mana desain yang paling tepat untuk hunian idaman Anda. Khususnya, bila hunian Anda tergolong ke rumah minimalis dengan spacing yang terbatas.

Baca juga: 12 Desain Kamar Apartemen minimalis Paling Populer 2023

Desain Kamar Mandi Luas dan Serba Guna

Desain Kamar Mandi Pedesaan serba guna
Sumber Aru di Pinterest

Rekomendasi desain kamar mandi yang pertama tentu saja kamar mandi yang luas dan bisa Anda gunakan untuk beberapa hal sekaligus. Di wilayah pedesaan desain seperti ini sangat mungkin untuk Anda terapkan karena lahan yang luas dan juga murah. Bila di perkotaan mungkin agak sulit untuk mewujudkan kamar mandi yang luas karena harga tanah yang sangat mahal. Membuat ruang kamar mandi yang luas tentu membuat Anda harus mengorbankan ruangan-ruangan lainnya.

Masyarakat pedesaan biasanya suka menggabungkan kamar mandi dengan ruangan cuci. Untuk kebutuhan seperti ini, tentunya Anda akan membutuhkan area kamar mandi yang cukup luas. Menggabungkan kamar mandi dan ruang cuci menjadikan kamar mandi Anda sebagai ruangan yang cukup serba guna. Sehingga, frekuensi penggunaan kamar mandi bisa meningkat dan Anda bisa menggunakan space yang seharusnya menjadi ruang cuci untuk kebutuhan lain.

Desain kamar mandi pedesaan yang menggabungkan kamar mandi dan ruang cuci ini menghemat kebutuhan pembuatan pembuangan air. Sehingga, bisa lebih praktis dalam hal material pembangunan maupun waktu pengerjaan.

Desain Kamar Mandi Pedesaan yang Sederhana

Sumber 3XIO PROJECT di Pinterest

Daerah pedesaan sering kali bersanding dengan kata sederhana dan apa adanya. Jadi, Anda mungkin berpikiran untuk memiliki kamar mandi yang sederhana saja. Tetapi tunggu dulu, memilih desain kamar mandi yang sederhana bukan berarti Anda harus membuat kamar mandi dengan ala kadarnya.

Desain sederhana lebih pada desain yang tidak terlalu mencolok atau menggunakan barang-barang yang mewah. Sehingga untuk urusan fungsi seperti penambahan wastafel atau shower pun sah-sah saja. Terlebih, sekarang penggunaan wastafel dan shower di rumah sudah sangat umum. Desain kamar mandi pedesaan yang menggunakan shower sebenarnya justru lebih hemat tempat. Karena Anda tidak perlu membangun bak air yang cukup besar karena sudah ada shower.

Dengan demikian space kosong yang seharusnya menjadi tempat bak mandi bisa Anda alih fungsikan untuk meletakkan wastafel. Dengan adanya wastafel Anda akan lebih mudah bila ingin menggunakan kamar mandi untuk sekadar cuci muka saja tanpa ingin basah karena terciprat air.

Desain Kamar Mandi yang Menyatu dengan Alam

Sumber dailysiacom di Pinterest

Konsep kamar mandi yang menyatu dengan alam ini sesuai dengan namanya, yaitu berdekatan dengan alam. Dengan kata lain kamar mandi yang mengusung konsep ini biasanya adalah kamar mandi yang terbuka. Desain kamar mandi pedesaan seperti ini memang sangat menyenangkan karena bisa Anda gunakan untuk bersantai ketika lelah. Pemandangan langsung dengan alam tentunya akan sangat menenangkan sambil membasuh tubuh di bathtub.

Namun, Anda perlu memperhatikan peletakan kamar mandi yang terbuka seperti ini. Hal ini untuk meminimalisir kemungkinan adanya orang usil yang suka mengintip kawasan rumah orang lain. Tentunya akan sangat tidak nyaman bila tetangga Anda tahu bahwa kamar mandi Anda sangat dekat dengan dinding paling luar rumah Anda.

Kamar mandi yang menyatu dengan alam juga perlu perawatan yang lebih agar bisa nyaman dan juga terus indah. Tanaman-tanaman yang ada di kamar mandi tersebut berpotensi menimbulkan guguran daun atau binatang-binatang kecil. Anda tentunya tidak ingin terganggu oleh binatang-binatang tersebut ketika sedang asyik relaksasi dan mandi, bukan?

Baca juga: 15 Ide Desain Cerdas untuk Renovasi Kamar Mandi Anda

Desain Kamar Mandi Modern

Sumber Diana Beckwith di Pinterest

Siapa bilang kamar mandi di kawasan pedesaan tidak bisa Anda buat modern. Desain kamar mandi pedesaan yang modern sangat mungkin Anda buat. Anda bisa menonjolkan penggunaan material modern dan juga mengatur warnanya ke cool tone. Dengan demikian Anda bisa dengan mudah mendapatkan kesan modern pada desain kamar mandi saja.

Kamar mandi yang mengusung tema modern biasanya ukurannya tidak terlalu luas karena sudah menggunakan shower. Penggunaan bak mandi hanya untuk pendamping di samping WC saja. Jadi, utamanya bak mandi tersebut tidak untuk mandi. Anda juga bisa memilih untuk menambahkan bathtub bila ingin bisa lebih menikmati kegiatan mandi sekaligus relaksasi Anda.

Desain Kamar Mandi Mewah

Sumber Michele Hansen di Pinterest

Membuat desain kamar mandi yang mewah tidak harus untuk rumah-rumah yang terletak di kawasan perkotaan saja. Boleh-boleh saja bila Anda ingin membuat kamar mandi yang mewah dengan ukuran yang cukup luas dan juga perabot yang bagus. Kamar mandi yang mewah sebagian besar wajib ada bathtub, shower, dan juga wastafel. Beberapa bahkan menggunakan bidet sebagai tempat khusus untuk bersih-bersih.

Anda juga bisa menambahkan kabinet-kabinet untuk kebutuhan mandi dan relaksasi di dalam kamar mandi Anda. penempatan kaca besar juga sangat bagus untuk mendukung kemewahan kamar mandi tersebut. Namun, jangan lupa pula mengatur pencahayaan agar mood di kamar mandi Anda bagus.

Kamar mandi yang mengusung tema kemewahan biasanya menggunakan warna hitam, putih, abu-abu, dan juga emas. Anda juga bisa mempertimbangkan untuk menggunakan dinding keramik marmer, dinding batu, dan juga aksen kayu untuk menonjolkan kesan mewah dan juga elegan dari kamar mandi Anda.

Demikianlah pembahasan mengenai desain kamar mandi pedesaan yang bisa Anda jadikan referensi. Bagaimana menurut Anda mengenai desain-desain kamar mandi di atas, tentunya sangat menarik dan inspiratif, bukan? Anda bisa menggunakan salah satu contoh desain kamar mandi tersebut dan menyesuaikannya dengan kebutuhan di rumah.

Reisha Dewi

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Desain Kamar Mandi Pedesaan yang Indah dan Nyaman yang dipublish pada November 14, 2023 di website BikinRumah.co.id

Leave a Comment