cara desain rumah

6 Cara Desain Denah Rumah untuk Pemula

Membangun rumah impian memang tidak semudah yang dibayangkan. Pemilik perlu memilih model dan konsep yang sesuai terlebih dahulu. Cara desain rumah ini bisa dilakukan dengan menggambar sketsa sederhana serta dilengkapi keterangan tertentu. Keterangan ini bisa berisi informasi tentang material, ukuran hingga luas ruangan.

Mendesain rumah ini juga bisa dikerjakan melalui program komputer berbasis 3D yang canggih. Dengan begitu, pemilik dapat melihat bentuk rumah dalam reka 3D yang tampak nyata sebelum merencanakan pembangunan. Supaya semakin paham, berikut ini penjelasan tentang cara untuk membuat denah atau desain rumah yang wajib disimak:

6 Cara Desain Rumah untuk Pemula

cara desain rumah

1. Menentukan Model Rumah

Sebelum membangun rumah, pemilik perlu menentukan model bangunan dahulu untuk memudahkan pembuatan desain. Buatlah layout sesuai dengan tingkatan dan model rumah yang diinginkan. Misalnya, rumah bertingkat 2 membutuhkan banyak layout untuk lantai pertama dan kedua. Luas lahan juga diperhatikan guna menyesuaikan skala pada denah.

2. Mengatur Tata Ruang

Cara desain rumah bisa dilakukan dengan mengatur tata ruang di dalamnya. Mengatur tata ruangan ini menjadi bagian penting untuk menentukan kenyamanan, sehingga sangat fatal jika tidak sesuai dengan keinginan. Pemilik rumah bisa menentukan ruangan berdasarkan kebutuhan lalu membuat daftar aktivitas yang akan dilakukan di sana.

Pemilik dapat menerapkan desain open space apabila ingin ruangan terlihat lebih leluasa. Konsep tersebut menggabungkan area ruang makan serta keluarga tanpa adanya sekat. Pastikan pemilik mengetahui ukuran ruangan agar dapat dimanfaatkan sesuai kebutuhan penghuni rumah.

Baca juga Ide Keren Renovasi Rumah Kuno Jadi Minimalis Terbaru 2022

3. Menetapkan Zonasi Ruangan

Penetapan zonasi ini memiliki kegunaan untuk mengkategorikan ruangan berdasarkan kebutuhan. Pastikan zonasi ruang ini telah dipilih sesuai kategori seperti ruang publik, privat serta servis. Pemilik dapat menggabungkan ruang makan dan dapur agar penghuni bisa mengakses kedua ruangan lebih gampang dan cepat.

4. Menggambar Sketsa Desain Rumah

Setelah mempertimbangkan model bangunan, pemilik dapat merealisasikannya dengan membuat gambar sketsa denah rumah. Buatlah sketsa sederhana di buku dengan menggunakan pensil agar gampang dihapus jika ada kesalahan. Pemilik dapat pula menggunakan aplikasi mendesain rumah untuk hasil yang lebih bagus.

Pastikan menggambar denah ini telah disesuaikan dengan luas bangunan dan lahan asli. Tujuannya agar tidak salah perhitungan ketika proses pembangunan dimulai. Pemilik juga dapat meminta bantuan ahli untuk memproses sketsa menjadi desain yang lebih bagus.

Baca juga IDE DESAIN RUMAH 2022 dari Media Nasional

5. Menambahkan Detail Ruangan

Detail ruangan perlu ditambahkan ke dalam sketsa yang dibuat agar semakin jelas. Cara ini diketahui untuk memudahkan proses konstruksi agar sesuai yang diinginkan. Pemilik perlu menambahkan detail seperti jendela atau pintu yang akan dipasang di lokasi tertentu di rumah. Beri keterangan mengenai material yang dipakai, ketebalan dinding dan lainnya.

Selain itu, cantumkan ukuran serta luas setiap ruangan agar tidak usah melakukan perhitungan lagi. Tulis semua detail yang dirasa penting supaya semakin jelas dan hasilnya bagus sesuai harapan.

6. Menerapkan Simulasi Desain

Cara ini dilakukan saat denah telah selesai dibuat dengan tujuan untuk memastikan hasilnya layak dibangun atau tidak. Pemilik bisa melakukan simulasi desain dengan memanfaatkan program seperti Floor Plan Creator maupun Home Design 3D. Buatlah rumah virtual berdasarkan denah yang telah digambar dan diberi keterangan.

Melalui simulasi, pemilik dapat mengetahui bagus dan tidaknya rancangan denah yang dibuat. Konsultasikan pula kepada arsitek atau ahli sebelum memutuskan proyek pembangunan rumah.

Demikian pembahasan mengenai cara desain rumah yang bisa dipertimbangkan. Pastikan pemilik rumah telah melakukan perencanaan sebelum memutuskan untuk menjalankan proyek. Gunakan jasa kontraktor selama proses pembangunan supaya pemilik dapat mengawasinya dengan bantuan profesional dari awal hingga selesai.

 

Bikin Rumah

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul 6 Cara Desain Denah Rumah untuk Pemula yang dipublish pada April 12, 2022 di website BikinRumah.co.id

Leave a Comment